Setelah lama saya tidak me-review Kit dikarenakan sibuk, akhirnya saya mempunyai waktu untuk me-review salah satu kit baru dari Bandai yaitu SD Delta Plus.
Seperti biasa kita lihat runner-runner-nya terlebih dahulu
Berikutnya kita akan melihat bagian2 dari Delta Plus
SD Delta Plus mengadopsi desain kepala dari Legend BB sehingga kita dapat menggunakan kedua jenis sticker mata yang diberikan.
Penggunaan Red Visor membuat Delta Plus terlihat garang ^^"
Sekarang kita beralih ke bagian badan dari Delta Plus
SD Delta Plus memiliki desain yang cukup unik di bagian badan atas. Tentunya ini berhubungan dengan proses transformasi Delta Plus ke mode pesawat.
Desain bagian pinggang dan kaki juga dibuat berbeda di Kit SD Delta Plus ini. Bagian pinggang sengaja dibuat terpisah oleh Bandai dan bagian kaki dihubungkan ke bagian ini dengan metode kait. Ini merupakan desain yang baru pertama kali diterapkan di kit SD Gundam kalau saya tidak salah ingat.
Tidak ada perbedaan besar di desain tangan dibandingkan dengan kit2 SD sebelumnya kecuali satu, bagian tangan yang dihubungkan ke bagian badan atas menggunakan Polycaps Ball Joint. Saya lebih menyukai desain seperti ini di bagian lengan kit SD karena lebih mantap dan tidak mudah lepas.
Sekian Review SD Delta Plus Part 1. Di bagian berikut saya akan me-review Transformasi Delta Plus ke mode pesawat dan tentunya Base Jabber.
No comments:
Post a Comment